Adsradiofm.com - Candaan Andre Taulany dalam sebuah program TV kembali membuat heboh. Setelah sebelumnya memplesetkan nama marga Latuconsina, kini tentang penyebutan anak pungut ketika berhadapan dengan Ruben Onsu dan Betrand Peto.
Warganet pun langsung dibuat kesal dengan cara Andre melontarkan lelucon. Menurut mereka, membahas anak pungut akan sangat menyakiti Betrand dan Ruben.
Saat candaan anak
pungut ini ditanyakan pada Ruben Onsu, ia mengaku tidak mempermasalahkannya.
Karena sebagai sesama entertainer, Ruben paham Andre Taulany tidak bermaksud
menyakiti siapa pun.
"Aku
rasa nggak perlu diperbesar. Aku oke-oke aja, aku nggak nanggepin. Itu bukan
menjadi sesuatu (masalah) buat aku. Ada kerjaan lebih penting yang harus
diurusi," kata Ruben ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan,
Selasa (1/9/2020).
Mengetahui
Andre Taulany membuat sebutan anak pungut sebagai candaan di depan Betrand
Peto, fans pun menjadi berang dan langsung membanjiri kolom komentar sosial
media Andre. Namun mendapat pembelaan sebegitu besar tak membuat Ruben Onsu
terbuai. Karena bisa jadi pada suatu saat ia salah ketika mengeluarkan candaan.
"Ya
kalo netizen kita dibela ya dibela, kita dicibir ya dicibir. Aku nggak terbuai,
nggak lihat ke sana, fokus aja, profesi Andre sama aku sama. Andre orang
baik," tutupnya.
Sumber : www.kapanlagi.com
Komentar0